RANGKAIAN LATIHAN ANCAB TNI AD 2016 , DANDIM 0318 NATUNA LETKOL INF UCU YUTISNA BERIKAN BANTUAN SEMBAKO KEPADA MASYARAKAT DESA TELUK BUTON
NATUNA , DETIK GLOBAL NEWS.com — Dalam latihan ANCAB TNI AD di Natuna 2016 , Kodim 0318 Natuna Berikan bantuan Sembako kepada masyarakat Desa Teluk Buton Kecamatan Bungguran Utara Hal ini di Katakan Dandim 0318 Natuna Letkol Inf Ucu Yutisna saat memberikan bantuan sembako secara simbolis kepada masyarakat di Desa Teluk Buton , Sabtu (05/11/2016).
Bantuan Sembako kepada masyarakat Desa teluk Buton berjumlah 93 KK merupakan bentuk kepedulian TNI AD dalam rangka Latihan Antar Kecabangan (ANCAB) TNI AD di Natuna .Desa Teluk Buton Kecamatan Bunguran Utara di tunjuk menjadi lokasi tempat latihan ANCAB , Jadi nanti masyarakatnya akan kita unggsikan selama latihan yang di mulai dari tanggal 10 -17 November 2016 imbuh Ucu kepada wartawan Detik Global News.com saat berada di Desa Teluk Buton.
Untuk masa pengungsian masyarakat akan di mulai dari 7 -9 November maka dari itu pihak TNI AD melalui Kodim 0318 Natuna serahkan bantuan Sembako kepada masyarakat guna perbekelan selama latihan ANCAB berlangsung terang Dandim 0318 Natuna Letkol Inf Ucu Yutisna .
Acara penyerahan bantuan Sembako secara simbolis kepada masyarakat di saksikan oleh Pejabat Kodim 0318 Natuna dan Kades Teluk Buton Yudi .Ucu berharap selama Latihan Puncak TNI AD (ANCAB) di Natuna ,Khususnya Desa Teluk Buton dapat berjalan aman dan lancar .
Kades Teluk Buton Yudi menghimbau kepada masyarakatnya dalam Latihan Puncak TNI AD ini masyarakat hendaknya dapat tenang dan bisa membantu aparat TNI AD dalam mengunakan pasilitas sarana dan prasarana yang ada di Desa Teluk Buton sehingga di dalam latihan nanti dapat berjalan secara lancar dan sukses .
Yudi mengucakan rasa terimakasih kepada Kodim 0318 Natuna , Dengan adanya bantuan Sembako oleh Pihak TNI AD melalui Kodim 0318 Natuna kepada masyarakat yang penerimanya berjumlah sebanyak 93 KK dapat membantu penghidupan masyarakat di karenakan masyarakat selama Latihan ANCAB ini tidak bisa melakukan aktifitas pekerjaanya keseharianya . (Hendra)