BERSATU DEMI MEMBANGUN GUNUNGSITOLI YANG MAJU
Gunungsitoli,Detik Global News.com,Pemko Gunungsitoli mengadakan temu silaturrahmi dan sambung rasa antara Walikota/Wakil Walikota Gunungsitoli dengan Walikota/Wakil Walikota terpilih 2016-2021 pada hari Senin,14 Maret 2016 bertempat di Kaliki Gunungsitoli.
Pertemuan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturrahmi antar Walikota dan Wakil Walikota Gunungsitoli Serta jajaran Pemerintah Kota Gunungsitoli dengan Walikota dan Wakil Walikota Gunungsitoli terpilih 2016-2021 yang kelak akan memimpin Kota Gunungsitoli ini 5 (lima) tahun kedepan.
Acara yang diawali dengan ucapan selamat datang yang disampaikan oleh Sekda Kota Gunungsitoli, dilanjutkan dengan santap malam bersama.
Dalam kegiatan ini juga Walikota Gunungsitoli terpilih menyampaikan sepatah kata, visi dan misi serta harapan-harapan bilamana memimpin Kota Gunungsitoli kelak.
Walikota Gunungsitoli terpilih Ir.Lakhomizaro Zebua menyampaikan permintaan maaf jika pada saat Pilkada lalu, tim pemenangan LASO melakukan tindak-tanduk yang tidak berkenan, sembari mengharapkan dukungan dari berbagai pihak untuk mewujudkan Kota Gunungsitoli yang Maju Nyaman dan Berdaya Saing sesuai dengan Visi dan misi Laso saat Pilkada.
Sementara itu, Drs. Martinus Lase, Walikota Gunungsitoli dalam arahannya menyampaikan terimakasih kepada berbagai pihak yang telah mendukung terlaksananya kegiatan temu silaturrahmi dan sambung rasa ini. Walikota juga mengimbau segenap SKPD dan seluruh hadirin untuk mendukung penuh nantinya pemerintahan yang dipimpin oleh Walikota terpilih 2016-2021 agar dapat mewujudkan Kota Gunungsitoli yang lebih baik lagi.
Setelah selesai acara, Walikota/Wakil Walikota Gunungsitoli berfoto bersama dengan Walikota/Wakil Walikota terpilih 2016-2021 beserta Jajaran Pemerintah Kota Gunungsitoli dan Tim Pemenangan Laso.(Oz).